Tags

article (13) beauty (45) beauty care (21) beauty tricks (21) blog (1) computer (20) diet (4) disease (2) entertainment (1) health (40) health articles (24) internet (17) lectures (1) make-up (20) money (1) news (9) photography (15) school (2) technology (25) tips and tricks (1)

Total Views

Senin, 12 November 2012

Menghasilkan Foto Black & White yang Menawan


Menghasilkan Foto Black & White yang Menawan
Konsultan: Johntefon – detikinet | Senin, 20/08/2012 14:08 WIB


Jakarta - Bagaimana cara menghasilkan foto black and white (BW) yang baik agar hasilnya tidak terlalu 'datar'?
(Naren Setyawan, 23 tahun)

Jawaban:
Membuat foto BW memang mengasyikkan, di mana semua objek kehilangan warna, yang tersisa hanya nada gelap/terang yang membentuk dimensi suatu benda yang sangat ditentukan oleh karakter dan intensitas cahaya yang mengenainya. Untuk menghasilkan foto BW yang baik, dibutuhkan suatu proses guna menata ulang tone (nada) untuk mendapatkan foto BW yang indah.

Membuat foto BW di era digital, sebaiknya memotretnya dengan mode warna, agar mendapat varian nada yang lebih kaya ketimbang memotretnya dengan mode monochrome.

Untuk memprosesnya, bisa menggunakan Photoshop, dan di sini penulis menggunakan Adobe Photoshop CS5 dan pengerjaannya dikerjakan dalam tiga tahap, yakni:

1. Mengatur kontras warna sebelum menjadikannya BW
2. Mengatur parameter warna
3. Burning dan dodging

Tahap 1: Mengoptimalkan Kontras
Buka sebuah file foto dengan Photoshop. Dan di foto ini, warna/nadanya terlihat kurang menarik, terutama di bagian pepohonan dan dedaunannya kontras nadanya terlalu datar sehingga perlu dioptimalkan dahulu sebelum diproses menjadi BW. Cara yang paling mudah untuk mengubah kontras warna ialah dengan memanfaatkan sistem blending layer. Tampilkan palet Layers dengan mengakses menu Window > Layers atau tekan F7 pada keyboard.

Setelah palet Layers tampil, buat duplikasi layer dengan mengklik kanan pada layer Background, dan ketika muncul kotak dialog Duplicate Layer, klik OK untuk mengakhiri langkah ini. Ubah blending Normal menjadi Overlay, Agar kontras tidak berlebihan, kurangi Opacity menjadi 30%.

Tahap 2: Adjustment Black & White
Fasilitas ini memberikan fleksibilitas yang sangat tinggi, di mana Anda dapat mengatur kecerahan nada berdasarkan warna secara individual. Untuk menerapkannya, klik tombol Add New Adjustment Layer yang terdapat pada bagian bawah palet layers, lalu pilih Black & White.

Beralih ke panel Adjustment, geser slide warna ke kanan atau kiri untuk mencerahkan atau menggelapkan nada objek berdasarkan warna, misalnya menggeser slider Blue untuk menggelapkan biru di langit, dan geser slider Green ke kanan untuk mencerahkan dedaunan dan pepohonan, begitu seterusnya. Di sini tidak ada settingan baku yang menjadi suatu keharusan, semuanya sangat tergantung pada kondisi gambarnya.

Tahap 3: Burning/Dodging
Ini adalah tahap yang paling mengasyikkan, di sini kita melakukan burning dan dodging pada setiap detail guna menciptakan kesan dimensi terhadap setiap objek dan detail yang dianggap perlu. Untuk itu, buat layer baru dengan mengklik tombol Add New layer yang terdapat pada bagian bawah palet layers.

Isi layer baru yang masih kosong dengan piksel dari tampilan secara utuh. Caranya, akses menu Image > Apply Image.

Ambil Burn Tool dari Tool Box. Tool ini berfungsi untuk menggelapkan warna berdasarkan Range (rentang nada). Sesuaikan ukuran, dan atur parameternya di baris Tool Options eperti contoh di bawah ini.

Sapu di bagian yang ingin digelapkan misalnya langit, atau di air untuk memunculkan detail di area yang terlalu putih.

Beralih ke Dodge Tool dari Tool Box. Tool ini berfungsi untuk mencerahkan warna berdasarkan Range (rentang nada). Sesuaikan ukuran, dan atur parameternya di baris Tool Options.
Sapu di bagian yang ingin dicerahkan misalnya langit bagian bawah, atau di dedaunan dan pepohonan untuk memunculkan detail di area yang terlalu gelap.

Apapun yang dibeberkan di sini, hanyalah suatu teknik pengolahan saja. Untuk bisa membuat sebuah foto BW yang baik, Anda harus melatih kepekaan dan kemampuan dalam merasakan keindahan dan kepantasan agar dapat tercipta harmonisasi nada yang lebih baik.

0 comments:

Popular Posts

About Me

Olia Narcissa
Aceh, Indonesia
Pastinya, saya manusia.
Lihat profil lengkapku